Kerja Kolaborasi Walikota Kupang dr. Christian Widodo Dukung KBPP Polri Resta Kupang Kota

Walikota Kupang dr.Christian Widodo Dewan Pembina Kapolres Kupang Kota, Kombes Pol. Aldinan Manurung, S.H.,S.I.K.,M.Si ketua KBPP Polri Resta Kupang kota periode 2021-2024 Ina Djara ,Ketua Pengurus Daerah KBPP Polri Resta Kupang Kota, Ir. Lay Djaranyoera


INDONESIA PEMBAHARUAN, KOTA KUPANG - Walikota Kupang dr Christian Widodo menghadiri Musyawarah  Resor   ke V  KBPP Polri Resta Kupang kota  yang di gelar di Aula  Bijaksana Polresta Kupang Kota, Pada hari Sabtu, (29/03/2025).

 

Musyawarah Resor ke V KBPP Polri Resta Kupang kota digelar dalam rangka melakukan pemilihan ketua dan badan pengurus baru  periode 2025-2030.


Dalam kesempatan itu Walikota kota Kupang menyampaikan apresiasi dan terima kasih  kepada ketua KBPP Polri Resta Kupang Kota periode 2021-2024 ,Ina Djara  dan badan pengurus  KBPP Polri Resta Kupang kota yang telah  memberi  pengabdian dan baktinya  kepada pemerintah kota Kupang  dengan program kerja dan aksi nyata di masyarakat



Sementara kepada ketua dan anggota  periode 2025-2030 yang akan terpilih dalam hasil Musyawarah  Resor  ke V  KBPP Polri Resta Kupang kota, Walikota Kupang Christian Widodo menyampaikan,


"Kami Pemerintah kota Kupang akan bekerja sama dan mendukung penuh  badan pengurus    terpilih KBPP Polri Resta Mupang Kota dalam  melakukan program kerja. Saya sangat  berharap kita bersama - sama berjuang  membangun kota Kupang, saya ingin kita semua menunjukan kwalitas dan kemampuan kita dengan bekerja keras ,ibarat kapal yang  bagus dan indah  berlayar di lautan meskipun di terjang gelombang dan badai  kita tetap berlayar sampai ke tujuan ",ujar Walikota Kupang .


Lebih lanjut disampaikan Walikota Kupang  bahwa Pemkot Kupang akan melakukan kerja kolaborasi dalam setiap program kerja yang akan melibatkan organisasi KBPP Polri Resta Kupang kota 


"Untuk tahun ini kita belum bisa menentukan program kerja yang akan di lakukan mengingat anggaran untuk tahun ini sudah di tentukan  di tahun  2024 ,kita bisa melaksanakan semua program kerja di tanun  2026  disesuaikan dengan anggaran serta  manfaat dan kegunaannya . Kita harus bekerja keras untuk mencapai kesuksesan, kita tingkatkan perekonomian kota Kupang dengan program kerja yang benar - benar bermanfaat   bagi KBPP Polri  sendiri dan masyarakat ",ujar Walikota Kupang.


Di kesempatan yang sama  ketua Dewan Pembina Kapolres Kupang Kota, Kombes Pol. Aldinan Manurung, S.H.,S.I.K.,M.Si  menyampaikan harapan  kepada ketua dan seluruh anggota  KBPP Polri Resta Kupang untuk bersama - sama melakukan program - program kerja yang sudah  di rancang untuk kemajuan seluruh anggota dan juga kepentingan masyarakat 


"Saya berharap kepada ketua dan pengurus terpilih periode 2025-2030  untuk bertanggung jawab melaksanakan tugas yang  sudah di percayakan .Memang  berat dan Tidak mudah   di laksanakan jika kita berjalan sendiri tetapi kita bersyukur di mana pak walikota Kupang sudah menjanjikan akan mendukung penuh setiap kegiatan yang di lakukan oleh  KBPP Polri Resta Kupang kota  dan ini merupakan tangung jawab yang besar .Saya juga berharap agar setiap sektor saling berkoordinasi dengan Kapolsek  di setiap sektor  baik terkait data maupun  kegiatan di masyarakat apakah itu keamanan dll ",ujar Kombes Pol. Aldinan Manurung.


Untuk di ketahui 

Dalam kegiatan Musyawarah Resor ke V KBPP Polri Resta Kupang kota dilakukan pemilihan ketua baru dan pengurus baru periode 2025-2030.


Dimana ketua KBPP Polri Resta Kupang kota tahun 2021-2024 Ina Djara  telah mengakhiri masa jabatannya selama lima tahun  di sebabkan tugas baru yang harus di kerjakan sebagai kepala RRI NTB . Sementara hasil dari musyawarah  Resor ke V KBPP Polri Resta Kupang kota  terpilih menjadi ketua   periode 2025-2030 Pius Pake .( Novie )